flash message


counters

Jumat, 16 Agustus 2013

Persilangan derkuku dengan burung puter

Salah satu usaha yang dilakukan untuk memperbaiki dan/atau meningkatkan mutu genetik hewan termasuk burung adalah dengan cara persilangan, yaitu mengawinkan individu-individu yang tidak sekerabat (Warwick et al., 1990). Usaha persilangan ini juga sudah dilakukan antara burung tekukur dan puter untuk mendapatkan keturunan yang memiliki suara bagus (merdu). 

Dikalangan penggemar (hobies)burung, persilangan tekukur dan puter dilakukan antara pejantan tekukur asli(dari alam) dan betina puter pelung. Persilangan ini menghasilkan keturunan F1yang lazim disebut Cuhu. Cuhu betina selanjutnya dikawinkan lagi denganpejantan tekukur asli dan akan dihasilkan Sinom(F2). Sinom betina disilangkan kembali dengan pejantan tekukur asli (alam) dan dihasilkan tekukur halus jantan sebagai keturunan ketiga (F3). Keturunan ketiga (F3) ini sebenarnya sudah mempunyai kualitas suara yang bagus dan dapat dipersiapkan untuk lomba. Dengan sistem persilangan ini, tekukur jantan yang suaranya berkualitas bagus atau lazim disebut tekukur sinom jantan, baru diperoleh pada keturunan ketiga (F3) dan keempat (F4) (Soemarjoto & Raharjo, 2000a; Soejoedono, 2001).

Untuk mendapatkan keturunan dengan kualitas suara bagus seperti yang diharapkan berdasarkan sistem persilangan tersebut diperlukan waktu sekitar tiga tahun sampai empat tahun. Pengalaman menunjukkan bahwa peluang untuk memperoleh tekukur sinom yang baik sekitar 50%. Persilangan juga dilakukan antara tekukur jantan asli (alam)dengan dekukur atau tekukur Bangkok dan Kelantan (Malaysia) (Zaini et al., 1997; Soemarjoto& Raharjo, 2000a; Soejoedono, 2001). Burung-burung hasil persilangan tersebut mempunyai harga jual yang tinggi, mencapai jutaan rupiah.
Secara skematis gambaran sistem persilangan burung tekukur dan burung puter seperti di atas, dapat dilihat pada Gambar dibawah.
klik gambar untuk memperbesar
 



skema diambil dari http://omkicau.com/hobi-lain/derkuku/





Dari sistem persilangan ini jelas diketahui bahwa untuk mendapatkan keturunan dengan kualitas suara yang bagus diperlukan proses perkawinan silang balik (backcross). Melalui proses persilangan tersebut diharapkan dapat diwariskan beberapa sifat genetik dari tetua kepada keturunannya, baik yang bersifat kualitatif maupun kuantitatif, dimana performa turunannya diharapkan melebihi rata-rata performa tetuanya atau adanya heterosis. 
Warwick etal. (1990) menyatakan bahwa heterosis adalah perbedaan rata-rata hasil keturunan dari suatu persilangan dengan hasil rata-rata tetuanya. Lebih lanjut dikemukakan bahwa heterosis dapat terjadi oleh tiga kemungkinan, yakni : (1) berkurangnya proporsi individu homosigot resesif pada populasi ternak hasil persilangan, (2) adanya over dominan yaitu genotipe heterosigot lebih dominan dari tetua, dan (3) adanya epistasis dari pasangan gen yang tidak sealel. Noor (1996) juga mengemukakan bahwa heterosis disebut ada jika rataan performa ternak hasil persilangan melebihi rataan tetua purebred, dimana heterosis maksimal akan tercapai melalui sistem perkawinan yang melibatkan tiga bangsa. Yatim (1986) menyatakan bahwa heterosis itu terjadi karena bertemunya alel-alel dominan dari kedua belah pihak yang menaikkan vigor hibrid. Dalam makna itulah dari persilangan tekukur dan puter diharapkan terjadi heterosis, terutama keturunan dengan kualitas suara yang bagus.

 
Beberapa contoh suara :
1.      Suara derkuku asli


2.      Suara puter pelung 

 
download suara puter pelung .mp3

3.      Suara cuhu (video cuhu diambil dari fb grup derkuku diposting oleh bpk. Risdar Eka Putra)
download suara cuhu.mp33gp  /  mp4

4.      Suara sinom(video sinom diambil dari fb grup derkuku diposting oleh bpk. Risdar Eka Putra)
download suara sinom .mp3  /  3gp  /  mp4

5.      Suara derkuku halus(belum tersedia)

11 komentar:

Unknown mengatakan...

pak bagaimana kalau puter pelungnya yang jantan yg betina derkuku asli alam?? trimakasih

Unknown mengatakan...

pak bagaimana kalau puter pelungnya jantan betinanya derkuku alam ?? makasi




Unknown mengatakan...

Pak kalau derkuku lokal disilang ama derkuku klantan hasilnya gimana ?

pawirobirdfarm mengatakan...

Wah ulasannya sungguh menari, Ini ada bahasan cukup menarik mengenai perbedaan antara burung puter biasa, puter lumut, puter irak, dan derkuku info lengkap silahkan klik DI SINI dan ada juga artikel menarik lainnya seperti burung puter sebagai foster

Artikel menarik lainnya seputar burung puter bisa anda cari DI SINI


Sedangkan untuk Info Update harga Ayam Hias dan Unggas Exsotis Bisa Anda Lihat di Daftar Harga Ayam Hias dan Unggas Exsotis Lengkap


Kunjungi juga portal informasi khusus pecinta burung kicauan di Media Online Burung Kicauan


Peluang Usaha Reseller Dropship Modal kecil jelas menguntungkan produk kerajinan dari jogja Tungku Listrik Aromaterapi

Dapatkan Info lengkap Peluang Usaha TerUpdate





Bagi anda yang membutuhkan jasa pembuatan blog, website dan blog siap pakai bisa kotak JWeMedia

Jual Blog Siap Pakai dengan berbagai Niche dan sudah memiliki trafik klik saja di Jual Blog Siap Pakai dan Siap Posting

Puji Kristianto mengatakan...

Berarti butuh 5 derkuku asli jantan utk menghasilkan F4 / Sinom??
Ato bisa inbred ??
Mohon pencerahannya
Matur nuwun🙏🙏

Unknown mengatakan...

Bos sy dah berhasil kawin silang puter putih jantan vs dekukur alam betina hasil suaranya gmn entar ya mkz

Unknown mengatakan...

Kenapa derkuku & puter uda produk 2x pasti yg betina mati

Unknown mengatakan...

Mohon infox.. sy mencoba mejodohkan cuhu betina dg derkuku asli kuk 2..
Tapi sudah beberapa kali bertelur tp akhirnya tidak menetas setelah 2 mingguan dierami...
Knp demikian y???

Den bagus mengatakan...

Bos Gimana?Kalo di Balik Puter Putihnya yang betina?Kira-kira Menghasilkan anakan apa?Dan Berhasilkah jika di balik yang betinanya Puter Putih

shobat anggungan mengatakan...

Tetap berusaha tekun di tahun tekukur 2020

shobat anggungan mengatakan...

Tetap berusaha tekun di tahun tekukur 2020